SRAGEN – Telah dilaksanakan program kerja tahunan Rohis SMA Negeri 1 Sragen, Pesantren Ramadhan tahun 2017 M/ 1438 H, dengan tema “Semarak Ramadhan Tebalkan Keimanan”. Kegiatan ini berlangsung di Aula dan Masjid As-Salam SMA Negeri 1 Sragen selama 2 hari. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa kelas X dan XI. Pesantren Ramadhan ini bertujuan untuk meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah Subhanahu Wa Ta’ala, mengisi dan menyemarakkan bulan suci Ramadhan 1438 H, mengaktifkan kegiatan keislaman di SMA Negeri 1 Sragen, serta realisasi program kerja Rohis SMA Negeri 1 Sragen.
Selasa (13/6), kelas X dan XI yang sudah datang langsung menuju aula untuk absen dan pembukaan kegiatan. Kegiatan ini dibuka oleh Bp. Sukardi selaku Kepala SMA Negeri 1 Sragen. Setelah pembukaan dilanjutkan dengan sambutan-sambutan oleh Pembina Rohis, Ketua Osis, Ketua Rohis, serta Ketua Pelaksana. Selanjutnya, kegiatan diisi dengan tadarus bersama Ustadz Hariyanto. Kemudian dilanjutkan oleh kajian dan tanya jawab dengan materi problematika remaja yang disampaikan oleh Ustadz Burhan Sodiq. Setelah kajian dan tanya jawab dilanjutkan untuk sholat Dhuhur berjamaah dan absen lalu pulang.
Rabu (14/6), setelah peserta datang mengisi absen dan sholat Dhuha, kemudian dilanjutkan dengan tadarus bersama Ustadz Hariyanto di aula. Selanjutnya kajian oleh Ustadz Ahmad Syufa’at dengan materi akhlaq. Kemudian dilanjutkan dengan kajian tentang Fiqh Sholat yang disampaikan oleh Ustadz Tulus Hidayat. Pukul 12.00 peserta menuju ke masjid untuk sholat Dhuhur berjamaah dilanjutkan dengan absen lalu pulang. Secara keseluruhan kegiatan ini berlangsung secara lancar.
Mantap keren poll smoga putra sy nyusul juga ke Akmil ya mas Dimas...bravo akmil
Bisa menemui Wakil Kepala Bidang Kesiswaan.
Selamat pagi, SMA Negeri 1 Sragen siap menerima. Mohon berkonsultasi dengan datang ke Sekolah secepanya.
Guru harus selalu uptodate, selalu bertransformasi baik teknologi maupun pembelajaran. Ide2 kreatif guru harus terus dimunculkan dan tentu disesuaikan dengan…
Tinggalkan Komentar