Selasa
22 Oktober 2024
smansa
31 Agu 2021, 05:49 am

Phosphenes 61st

Sragen (31/08) Telah dilaksanakan perayaan hari ulang tahun SMA Negeri 1 Sragen ke-61 dengan tema “Phosphenes, When Everything Shine Again After Dark.” Acara tersebut dilaksanakan sebagai program kerja OSIS SMA Negeri 1 Sragen. Acara tersebut disiarkan secara langsung di laman Youtube SMA Negeri 1 Sragen. Acara tersebut berlangsung meriah dimulai pukul 08.20 WIB sampai dengan 10.30 WIB di ruang presentasi SMA Negeri 1 Sragen.

Rangkaian HUT SMA Negeri 1 Sragen diawali dengan sambutan-sambutan dari ketua pelaksana, ketua komite SMA Negeri 1 Sragen, pengawas SMA Negeri 1 Sragen, serta kepala sekolah. Dilanjutkan pemotongan tumpeng, penyerahan hadiah lomba, penyerahan hadiah siswa berprestasi, penyerahan sembako, dan penampilan musik oleh guru dan siswa SMAN 1 Sragen. Puncak HUT SMA Negeri 1 Sragen tersebut ditutup dengan pemotongan kue ulang tahun.

Pukul 14.00 WIB kegiatan dilanjutkan dengan pembagian sembako kepada siswa dan beberapa warga sekitar yang membutuhkan secara bergilir sesuai dengan protokol kesehatan. Acara dilanjutkan dengan pelaksanaan bakti sosial yang bertempat di Panti Asuhan An-Nahl dan TPA Mondokan pukul 15.00 WIB.

Acara bakti sosial di Panti Asuhan An-Nahl diawali dengan sambutan pembukaan oleh perwakilan OSIS SMA Negeri 1 Sragen, dilanjutkan oleh ketua pelaksana, kepala sekolah, dan pengurus Panti Asuhan An-Nahl. Kepala sekolah SMA Negeri 1 Sragen menyerahkan bantuan berupa uang tunai, sembako, dan pakaian layak pakai kepada pengurus panti sebelum pamit undur diri untuk menyusul ke TPA Mondokan. Kemudian acara diisi dengan berdoa bersama yang dipimpin oleh pengurus Panti Asuhan An-Nahl dan dilanjutkan pembagian kelompok, dinamika kelompok, pensi tiap kelompok, hiburan, makan bersama, dan kesan pesan dari anak panti terkait acara ini. Lalu ditutup dengan sayonara dan simbolis.

Acara Bakti Sosial di TPA Mondokan juga mendapat sambutan yang baik dari adik-adik TPA bahkan warga Mondokan. Acara bakti sosial dimulai dengan pembukaan dari salah satu pengurus OSIS SMA Negeri 1 Sragen, sambutan ketua pelaksana, sambutan dari pengurus TPA Mondokan, serta sambutan dari Kepala Sekolah SMAN 1 Sragen. Acara dilangsungkan dengan pemberian uang tunai, sembako, dan pakaian layak pakai kepada pengurus TPA Mondokan untuk dibagikan kepada adik-adik TPA secara merata. Acara tersebut dilanjutkan doa bersama yang dipimpin oleh Bapak Drs. Saifudin yang dilanjutkan penutup.

Diadakannya kegiatan ini diharapkan dapat membantu serta berbagi kasih kepada sesama karena mengingat kondisi pandemi yang tidak semua orang mampu memenuhi kebutuhan hidup sehari-harinya.

Artikel ini memiliki 0 Komentar

Tinggalkan Komentar

 

SEKOLAH

SMA Negeri 1 Sragen

Jl Perintis Kemerdekaan No 16, Sragen Wetan, Sragen

Sukarno, S.Pd., M.Si.

Kepala Sekolah
Editorial 25 Juli 2023

SAMBUTAN KEPALA SEKOLAH