Mantap keren poll smoga putra sy nyusul juga ke Akmil ya mas Dimas...bravo akmil
Pada hari Minggu, 4 Mei 2014, OSIS SMA Negeri 1 Sragen Sekbid KANPOL (Kepemimpinan dan Politik) mengadakan kegiatan ‘EVALUASI OSIS MASA BHAKTI 2014/2015’ di lingkungan SMA Negeri 1 Sragen. Kegiatan ini merupakan salah satu program kerja tahunan dari Seksi Bidang Pendidikan Politik dan Kepemimpinan (KANPOL).
Kegiatan ini diawali dengan apel pagi pada pukul 07.00 WIB. Apel pagi ini dilaksanakan di halaman depan aula SMA Negeri 1 Sragen. Pada apel ini, seluruh peserta mendapat pengarahan dari para senior dan panitia. Acara tersebut kemudian dilanjutkan dengan sweeping. Sweeping tersebut meliputi kerapian, kedisiplinan, dan barang bawaan.
Pada pukul 09.00 WIB, kegiatan ini dilanjutkan dengan sambutan oleh Ketua OSIS SMA N 1 Sragen agar kegiatan Evaluasi OSIS ini mampu meningkatkan kinerja OSIS Masa Bhakti 2014/2015. Kemudian, dilanjutkan dengan sharing. Sharing antara senior dan junior ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja dari masing-masing seksi bidang. Kegiatan ini digunakan oleh seluruh peserta untuk memanfaatkan waktu yang ada. Kemudian pada pukul 11.30 WIB, kegiatan ini dilanjutkan ISHOMA (Sholat dan Makan Siang).
Pukul 12.30 WIB, kegiatan selanjutnya adalah pemberian slayer bagi pengurus Kelas X. Pada kegiatan ini, pengurus kelas X diharapkan dengan peresmian ini mampu menggugah minat peserta dalam melaksanakan setiap kegiatan OSIS dan meningkatkan kinerja dan tanggung jawab sebagai pengurus OSIS SMA Negeri 1 Sragen.
Evaluasi OSIS ini diakhiri dengan apel sore pada pukul 14.00 WIB. Kegiatan ini dipimpin oleh Ketua OSIS SMA Negeri 1 Sragen Masa Bhakti 2014/2015, Rois Arif Rachman (XI IPA 3).
Secara keseluruhan, kegiatan ini berjalan dengan lancar dan aman.
|
Sukarno, S.Pd., M.PdKepala Sekolah
|
Tinggalkan Komentar