Kamis
27 Maret 2025
Marvello Gabriel
19 Agu 2022, 20:39 pm

SMA Negeri 1 Sragen Melaksanakan Simulasi KSN Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2022

Sragen (19/08/2022) SMA Negeri 1 Sragen dalam lomba Kompetisi Sains Nasional Tingkat Provinsi Jawa Tengah tahun 2022 berhasil meloloskan 10 perwakilan. Kompetisi Sains Nasional merupakan ajang Kompetisi Sains bagi pelajar SD, SMP, dan SMA di seluruh Indonesia yang diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional.

Sebelum pelaksanaan KSN akhir bulan Agustus nanti, 10 peserta dari SMA Negeri 1 Sragen melaksanakan simulasi. Kegiatan simulasi dilaksanakan di Laboratorium Komputer sekolah dengan didampingi oleh Tim IT. Intias Prasetyo Nugroho, S. Kom. selaku IT “kita SMA Negeri 1 Sragen sudah siap dalam KSN tingkat Provinsi Jawa Tengah, baik dari segi sarana prasarana komputer serta persiapan anak-anak yang mewakili. KSN kali ini sama seperti tahun sebelumnya dilaksanakan secara online diawasi pengawas pusat melalui aplikasi meeting” ujarnya. SMA Negeri 1 Sragen menjadi sekolah yang potensial di Cabang Dinas Wilayah VI untuk bisa bersaing dengan sekolah-sekolah se Jawa Tengah”. Dalam ajang KSN tingkat Provinsi Jawa Tengah SMA Negeri 1 Sragen mempersiapkan peserta didiknya dengan menggandeng lembaga pelatihan KSN. Harapannya dalam ajang KSN Provinsi Jawa Tengah peserta didik SMA Negeri 1 Sragen mampu bersaing dengan perwakilan sekolah-sekolah lain serta dapat meraih hasil maksimal dalam lomba.

Artikel ini memiliki 0 Komentar

Tinggalkan Komentar

 

Kategori Tak Berkategori
Dibaca 486x
Lainnya
SEKOLAH

SMA Negeri 1 Sragen - Sragen

Jl. Perintis Kemerdekaan 16 Sragen

Sukarno, S.Pd., M.Pd

Kepala Sekolah
Editorial 25 Agustus 2021

SAMBUTAN KEPALA SEKOLAH

Info Sekolah

SMA Negeri 1 Sragen - Sragen

NPSN 20354028
Jl. Perintis Kemerdekaan 16 Sragen
EMAIL [email protected]