Minggu
16 Maret 2025
Marvello Gabriel
19 Agu 2022, 20:30 pm

SOSIALIASI BAGI PESERTA KSN – P JAWA TENGAH SMAN 1 SRAGEN

Sragen (19/08/2022) SMA Negeri 1 Sragen dalam ajang lomba Kompetisi Sains Nasional (KSN) SMA Tahun 2022 berhasil meloloskan 10 peserta didiknya maju ke KSN tingkat Provinsi Jawa Tengah.

Kompetisi Sains Nasional merupakan ajang Kompetisi Sains bagi pelajar SD, SMP, dan SMA di seluruh Indonesia yang diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional. Dra. Beti Marga Sulistyawati, M.Pd. selaku Kepala SMA Negeri 1 Sragen “hari ini ada pembukaan KSN tingkat Provinsi Jateng, saya dan anak-anak menyaksikan bersama-sama di labkomputer. Acara pembukaan dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah Ibu Dr. Uswatun Hasanah, M.Pd. SMA Negeri 1 Sragen sebagai salah satu sekolah potensian kemarin diharapkan mampu menembus dan mewakili Jawa Tengah di ajang KSN tahun 2022” ujanya ketika ditemui. Dalam ajang KSN tingkat Provinsi Jawa Tengah SMA Negeri 1 Sragen mempersiapkan peserta didiknya dengan menggandeng lembaga pelatihan KSN. Harapannya dalam ajang KSN Provinsi Jawa Tengah peserta didik SMA Negeri 1 Sragen mampu bersaing dengan perwakilan sekolah-sekolah lain serta dapat meraih hasil maksimal dalam lomba.

Artikel ini memiliki 0 Komentar

Tinggalkan Komentar

 

SEKOLAH

SMA Negeri 1 Sragen - Sragen

Jl. Perintis Kemerdekaan 16 Sragen

Sukarno, S.Pd., M.Pd

Kepala Sekolah
Editorial 25 Agustus 2021

SAMBUTAN KEPALA SEKOLAH

Info Sekolah

SMA Negeri 1 Sragen - Sragen

NPSN 20354028
Jl. Perintis Kemerdekaan 16 Sragen
EMAIL [email protected]