Rabu
26 Maret 2025
admin
28 Agu 2017, 09:31 am

PENMAS Menuju Puncak Kemeriahan

Dalam rangka memperingati perayaan HUT SMAN 1 Sragen yang ke-57, tepat pada tanggal 26-27Agustus 2017 SMAN 1 Sragen mengadakan acara Pendakian Masal atau disingkat Penmas yang di adakan di Gunung Lawu.

Pendakian Masal kali ini melalui jalur Cemoro Sewu yang memiliki medan perjalanan yang tidak terlalu sulit namun juga tidak mudah. Semua peserta berangkat dari pos induk jam 11 siang, dengan penuh usaha dan semangat. Akhirnya semua peserta dapat sampai di puncak dan melaksanakan apel.

Acara ini tergolong acara tahunan yang diadakan oleh MPK dan di ikuti oleh perwakilan MPK (Majelis Perwakilan Kelas), OSIS (Organisasi Siswa Intra Sekolah), ROHIS, DA/DK(Dewan Ambalan/Dewan Kerja), PASKIBRA, PUALAM, Team Web,dan beberapa perwakilan dari organisasi lain.
Selain memupuk kebersamaan acara ini juga di maksudkan untuk mencintai alam dan lingkungan serta dapat akrab dengan perwakilan organisasi lain sehingga kinerja masing-masing organisasi semakin kompak.
Artikel ini memiliki 0 Komentar

Tinggalkan Komentar

 

SEKOLAH

SMA Negeri 1 Sragen - Sragen

Jl. Perintis Kemerdekaan 16 Sragen

Sukarno, S.Pd., M.Pd

Kepala Sekolah
Editorial 25 Agustus 2021

SAMBUTAN KEPALA SEKOLAH

Info Sekolah

SMA Negeri 1 Sragen - Sragen

NPSN 20354028
Jl. Perintis Kemerdekaan 16 Sragen
EMAIL [email protected]